Kadispar Kota : Pentahelix Harus Tetap Bersinergi Untuk Kota Ini

IMG-20200201-WA0005

Palembang, Sriwijaya Media – Untuk menyelaraskan kompetensi mice dan sport tourism di Kota Palembang khususnya, maka Pentahelix bicara tentang kotanya bekerjasama dengan beberapa pendukung didalamnya, akan dilaksanakan 2 Februari 2020 di Palembang dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD) menghadirkan beberapa pembicara.

Dikatakan Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Palembang Isnaini Madani, besok akan ada launching Super Apps. Jadi selama ini Kartu Super kompesional pakai kartu biasa, besok akan pakai aplikasi dan pihaknya mendukung, karena lebih mudah digunakan masyarakat, apalagi sekarang sudah zaman digital.

Bacaan Lainnya

“Besok ada seminar mengupas tentang isu pariwisata dan kita dukunglah. Pentahelix ini adalah unsur paling lengkap dalam membangun pariwisata, kita pasti dukung dan ini sifatnya positif,” ujarnya.

Karena Pentahelix ini adalah konsep pariwisata yang memang sangat lengkap, karena ada akademisi, pelaku pariwisata, komunitas, masyarakat, pemerintah, dan media. Untuk pemerintah bukan hanya Dinas Pariwisata saja, tapi dinas lain juga, bukan hanya kepentingan pariwisata saja, yang lain harus ikut juga.

“Sedangkan untuk media saat ini adalah nafasnya pariwisata, tanpa media apalah arti pariwisata, siapa yang mau mempromosikan dan mengkritisi kalau tidak ada peranan media,” ungkapnya.

Lanjutnya, Pentahelix diKota Palembang sejauh ini sudah berjalan dengan baik. Langkah kedepan agar lebih solid dan lebih kompak lagi dari sekarang, termasuk seluruh stakeholder tadi.

“Kita harapkan terus bersinergi, karena dengan pariwisata bisa maju karena pentahelixnya, dan kuncinya adalah di pentahelix ini bergerak semua, tetap kita jaga dan dikembangkan terus, supaya kedepan bisa terus kedepan bisa terus mengawal kemajuan kota Palembang saat ini, dan kita juga berkolaborasi dengan dinas kebudayaan kota Palembang,” tegasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *