Palembang, Sriwijaya Media – Aksi Indonesia Dermawan yang digagas oleh Founder sedekah.id, Aksi Cepat Tanggap (ACT), dan In Come Realty melakukan pembuatan sumur bor wakaf masjid di Masjid Ar Rodo Desa Pupuy Jaya, Kelurahan Pulokerto, Kecamatan Gandus Kota Palembang, Jumat (21/2/2020).
Aksi peduli kepada masyarakat ini memang dinilai sngat membutuhkan, terutama untuk kebutuhan sehari-hari. Hal demikian dikatakan Founder sedekah.id, Endang Wasiati Wierono didampingi aparat Kepolisian Sektor Gandus.
Dikatakan Endang Wasiati Wierono, kegiatan hari ini terselenggara karena kerjasama para donatur difasilitasi oleh Sedekah.id, ACT dan In Come Realty.
“Dimulainya pekerjaan awal pembuatan sumur bor ini dilatarbelakangi rasa ingin berbagi dengan sesama dan berwakaf bersama-sama. Jadi, ketika musim kemarau, warga Desa Pupuy ini tidak mengalami kekeringan dan dapat menikmati air bersih,” terangnya.
Pasca pembuatan sumur bor di Desa Pupuy, masih kata dia, tidak menutupkemungkinan kedepan akan melakukan hal sama di tempat lain.
“Kami bersama dengan teman-teman memiliki satu visi mau berbagi dengan sesama. Kami cinta Palembang, kegiatan sekecil apapun, intinya untuk dapat berbagi dengan sesama, sesuai dengan slogan sedekah.id #darikitauntukmereka,” ungkapnya.
Sementara Ketua RT 30 Norman menambahkan saat ini di RT 30 memiliki sekitar 45 Kepala Keluarga (KK).
Untuk kebutuhan sehari-hari, warga disini yang bermata pencaharian sebagai petani dan berkebun mengandalkan air sumur, namun airnya tidak jernih dan berbau.
“Kami berharap dengan adanya sumur bor ini dapat membantu dan bermanfaat untuk warga,” akunya.
Ditambahkan Lukito, relawan ACT Sumsel, pihaknya melakukan pengeboran sumur bor dengan kedalaman 50 meter.
“Alhamdulillah ketemu mata airnya. Ya, mudah-mudahan sumur bor ini dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak,” ujarnya. (ton)