Bupati Ilyas Pantau Pilkades Talang Balai Baru 1

IMG_20191122_075759

Indralaya, Sriwijaya Media- Bupati Ogan Ilir (OI)  HM Ilyas Panji Alam didampingi Kapolres OI AKBP Imam Tarmudi, Kajari OI Adi Tyogunawan, Dandim 0402 OKI/OI Kol Inf Riyandi, anggota DPRD OI Fathul Jaya,

Forkopimda OI dan Kepala OPD dilingkungan Pemkab OI menyambangi TPS Pilkades Serentak di Desa Talang Balai Baru 1, Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten OI, Kamis (21/11/2019).

Bacaan Lainnya

Kedatangan Bupati dan rombongan disambut Camat Tanjung Raja Erwin Sani, Kapolsek Tanjung Raja AKP Arpanol Amri, Danramil Kapten Kav Teguh Haryadi, Pjs Kades Talang Balai Baru 1 Fajri, panitia Pilkades serta masyarakat Desa Talang Balai Baru 1.

Bupati OI HM Ilyas Panji Alam meminta warga agar dapat menggunakan hak pilih dan menaati peraturan yang ditetapkan dengan maksud gelaran pilkades dapat berjalan aman, tertib dan lancar.

Ketua Pilkades Talang Balai Baru 1 Ahmadan mengucapkan selamat kepada kades terpilih.

Dia berharap kepada kades terpilih dapat bekerja sesuai paparan visi dan misi sewaktu kampanye.

“Semoga kades terpilih dapat merealisasikan keinginan masyarakat dan selaras dalam melaksanakan roda pemerintahan,” tuturnya.

Diketahui, Desa Talang Balai Baru 1 merupakan salah satu desa dari 54 desa yang menggelar pilkades di OI. Desa Talang Balai Baru 1 diikuti 4 calon kades, dan yang terpilih dengan suara terbanyak nomor urut 4, Heri Muryanto dengan mengantongi suara sebanyak 518 suara.

Sementara calon nomor urut 1 Mulia Fitra Riadi memperoleh 370 suara, nomor urut 2 Carli 23 suara, nomor urut 3 Ruli Perkasa 475 suara. Sedangkan total suara 1393 dengan suara tidak sah 7 suara.(hdn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *