Indralaya, Sriwijaya Media-Bupati Ogan Ilir (OI) HM Ilyas Panji Alam SE., SH., MM., membacakan laporan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI Tahun 2020 dalam rapat paripurna yang digelar di ruang rapat DPRD OI Tanjung Senai Indralaya, Senin (18/11/2019).
Rapat paripurna ke XVI tahun sidang 2019 ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD OI Suharto, SH., didampingi Wakil Ketua DPRD OI H Ahmad Syafei, para anggota DPRD OI, para asisten, kepala dinas, badan, masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Dalam laporannya, Bupati OI menyampaikan dalam RAPBD Tahun 2020 mendatang akan menitikberatkan kepada peningkatan infrastruktur, pengentasan kemiskinan, ekonomi yang berbasis komunitas serta tata kelola pemerintahan yang bersih.
“Ada beberapa fokus yang akan dilakukan ditahun 2020 seperti dibidang infrastruktur, pengentasan kemiskinan, ekonomi serta tata kelola pemerintahan,”ujar Bupati.
Rapat paripurna ini juga dihadiri Sekda OI H Herman MM, Asisten I Setda OI H A Rahman Rosidi, Asisten II H Muksin Abdullah, Asisten III Lukmansyah dan sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemkab OI.(hdn)