Penembak Warga Sungai Jeruju Akhirnya Serahkan Diri

IMG_20190626_165202

Kayuagung, Sriwijaya Media- Terduga pelaku penembakan Catut bin Sukarnel (36), warga Dusun 3 Desa Sungai Jeruju Kecamatan Cengal Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), akhirnya menyerahkan diri tanpa perlawanan berarti.

Bacaan Lainnya

Pelakunya yakni Dandi (20), warga setempat yang merupakan anak dari terduga awal Beni bin lukman (46), ditangkap dirumahnya sendiri.

Kapolres OKI AKBP Donni Eka Syaputra didampingi Kapolsek Cengal Iptu Eko Suseno melalui Paur Subbag humas Polres OKI Ipda M Nizar saat dikonfirmasi, Rabu (26/6) membenarkan pelaku penembakan terhadap korban Catut merupakan anak terduga awal Beni yakni Dandi (20).

“Selasa siang sekitar pukul 14.00WIB, anggota Polsek Cengal dipimpin Kanit Binmas Aiptu Dadang Wahyudi mencari informasi tentang keberadaan pelaku. Lalu datang Ketua RT bernama Kiat memberitahukan bahwa tersangka ada dirumahnya dan akan menyerahkan diri,”ucap Nizar.

Kemudian anggota Polsek Cengal langsung menjemput tersangka tanpa perlawanan. Kini, tersangka telah diamankan di Mapolsek Cengal guna pemeriksaan lebih lanjut.

“Modusnya diduga ada permasalahan perselisihan jual beli kayu antara korban dengan orangtua tersangka. Sedangkan barang bukti yang diamankan berupa 1 helai baju dan 1 helai celana milik korban,”ujarnya.

Menurut keterangan tersangka, pada Senin (24/6), korban Catut bin Sukarnel (36) mendatangi rumah tersangka dengan menggunakan sepeda motor. Saat sampai depan rumah, korban mendatangi orangtua tersangka yaitu Beni Bin lukman (46).

“Korban langsunh marah-marah kepada krangtua tersangka dan korban akan menembak. Lalu tersangka mengejar korban dari belakang, maka terjadilah perebutan senpira dan berhasil direbut tersangka. Selanjutnya menembak korban dibagian dada sebelah kiri hingga meninggal dunia. Setelah korban tersungkur, tersangka dan orangtuanya melarikan diri ke hutan,”pungkasnya.

Diketahui, korban Catut ditembak satu kali dibagian bawah ketiak sebelah kiri. Korban sempat melarikan diri sejauh 30 meter dari lokasi penembakan. Namun akibat luka yang diderita, korban akhirnya jatuh tersungkur dipinggir jalan dan meninggal dunia.(abu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *