Baturaja, Sriwijaya Media – Bupati OKU Drs H Kuryana Azis mengingatkan kepada masyarakat untuk bersyukur karena bangsa Indonesia telah melaksanakan pemilu dengan aman dan damai. Ini merupakan momentum tahap pembelajaran kedewasaan.
Hal itu diketahui saat Upacara Hari Pendidikan Nasional Kabupaten OKU Tahun 2019 dipusatkan di halaman Kantor Pemkab OKU, Kamis (2/5).
Dalam kesempatan itu, Bupati juga mengatakan bahwa pendidikan karakter sangat penting di dunia pendidikan.
Bupati OKU membacakan sambutan Menteri Pendidikan. Melalui momentum ini, Bupati mengajak agar meningkatkan penidikan.
“Atas nama pemerintahan mengucapkan selamat hari pendidikan nasional, dan mari jadikan momentum hardiknas sebagai upaya sarana pembangunan pendudikan terkhusus daerah Kabupaten OKU,” jelas Bupati.
Usai upacara, Bupati OKU menerima kartu kredit hasanakat dan PKS kerjasama pembiayaan flexsi non payrol untuk seluruh ASN dilingkungan Pemkab OKU dengan jaminan ijazah terakhir (tanpa jaminan).
Bupati OKU juga menerima Penghargaan Top BUMD 2019 dari Top Business dan penerimaan Top pembina Brand Award dari Bank BPR OKU.(aya)