Jalan Provinsi Amblas, Bupati Ogan Ilir Surati Gubernur

IMG-20190514-WA0031

Inderalaya,  Sriwijaya Media- Mengetahui kondisi jalan Provinsi Sumsel yang berada di Desa Ulak Kembahang, Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir (OI) amblas alias longsor sepanjang 30 meter, langsung menjadi atensi Bupati HM Ilyas Panji Alam. Melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) OI, Ir Juni Eddy, Bupati OI menyurati Gubernur Sumsel untuk melaporkan kondisi jalan tersebut.

Kepala Dinas PUPR OI Ir Juni Eddy ketika dihubungi mengaku sudah mendapat laporan tentang amblasnya jalan di Desa Ulak Kembahang, Kecamatan Lubuk Keliat tersebut.

Bacaan Lainnya

“Saya sudah perintahkan anak buah saya mengecek ke lapangan dan hasilnya kita laporkan ke pak bupati. Dari situlah saya diperintahkan untuk menyurati pak gubernur sebagai laporan bagi pihak provinsi,” kata Juni, Selasa (14/5).

Sementara dari laporan warga, dugaan kuat, tergerusnya jalan tersebut akibat derasnya hujan pada Senin (13/5) malam yang menyebabkan tanah menjadi longsor.

Informasi warga, sebelum terjadi amblas jalan di desa tersebut, sempat malam Selasa itu turun hujan deras sekitar tiga jam di Kecamatan Lubuk Keliat dan sekitarnya. Sehingga dengan guyuran hujan yang relatif lama itu mengakibatkan amblasnya jalan sepanjang 30 meter ke sungai. Terang saja, jalan provinsi ini tidak bisa dilewati kendaraan roda empat. Sementara untuk kendaraan roda dua masih bisa melintas, namun harus lebih berhati-hati.

Menurut Elvi Yanto, warga desa Ulak Kembahang, kondisi jalan sebenarnya sudah lama retak retak, dan sudah pernah dilaporkan ke pejabat terkait, namun belum ada tanda tanda untuk diperbaiki.

Masyarakat berharap, dengan kejadian ini agar pihak terkait akan segera turun dan memperbaiki jalan.

“Warga merasa kesulitan beraktivitas sejak amblasnya jalan di Desa Ulak Kembahang ini. Karena jalan ini merupakan akses terdekat menuju Kabupaten OKU Timur dan Baturaja OKU. Kita berharap ada tindakan cepat dari pihak pemerintah untuk memperbaiki jalan tersebut sebelum kondisinya lebih parah,”harapnya. (sul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *