KAYUAGUNG-Plt Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, H Muhammad Rifa’i SE melepas rombongan pawai takbir keliling Idul Fitri 1439 H, di Halaman Rumah Dinas Bupati OKI Kamis (14/6) malam.
Rombongan ini melakukan takbir dengan mengelilingi kota Kayuagung sembari mengumandangkan takbir, tahlil, dan tahmid serta menampilkan kreasi bernuansa Islami.
Plt Bupati OKI, M Rifa’i mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini merupakan ungkapan dari rasa syukur dan kemenangan, karena telah melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh.
”Sungguh berbahagia bagi kita karena telah melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh, sehingga pada malam ini kita bersama-sama merayakan kebahagian, kemenangan. Dan malam ini kita kumandangkan takbir, tahlil, dan tahmid,” ucapnya.
Plt menyatakan pemerintah Kabupaten OKI berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat agar dapat menyambut hari kemenangan dengan suka cita.
”Terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah mengikuti pawai keliling ini, setelah selesai agar kiranya segera pulang ke rumah masing-masing karena besok kita akan melaksanakan sholat Idhil fitri bersama dengan keluarga dan kerabat,”pesannya.
Plt Bupati berharap semoga Allah swt dapat meridhoi dan merestui semua acara pawai keliling ini. Dalam kesempatan tersebut Plt Bupati OKI juga menyampaikan atasnama pemerintah dan keluarga mengucapkan Minal Aidin walfaidzin “Selamat Hari Raya Idhil Fitri 1 Syawal 1439 H”.
Usai melepas pawai takbiran plt Bupati bersama Kapolres dan Dandim O402 OKI langsung meninjau pos pengamanan (pospam) yang ada di jalan lintas timur tepatnya dirumah makan pagi sore. (abu)