KAYUAGUNG-Salah satu calon terkuat Bupati OKI Abdiyanto Fikri mengaku berapapun nomor yang diperoleh tidak menjadi persoalan, mengingat pada hakikatnya setiap bilangan itu baik dan memiliki makna berbeda-beda.
Bagi Abdiyanto, nomor urut dua memiliki makna kemenangan. Keyakinan dan optimiatis menang berkompetisi dalam pilkada OKI 2018 bukan tanpa sebab. Pasalnya, hingga tiga periode pemilihan legislatif memperoleh nomor urut dua dan selalu meraih kemenangan.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur memperoleh nomor urut 2. Nomor 2 adalah angka keberuntungan saya. Setiap pileg selama 3 periode selalu memperoleh nomor urut 2 dan selalu meraih kemenangan,” jelas Abdiyanto Fikri, Kamis (15/2).
Abdiyanto melanjutkan, dengan memperoleh nomor urut 2 berarti telah mengikuti jejak pasangan Jokowi-JK yang telah memperoleh kemenangan di Pilpres 2014 lalu.
Ketua DPC PDI Perjuangan OKI ini berharap perolehan nomor urut 2 menjadi pertanda awal baik untuk meraih kemenangan di Pilkada OKI Juni mendatang. Kemenangan dalam pilkada OKI mutlak menjadi kemenangan masyarakat OKI secara komprehensif.
“Kami berharap dengan nomor urut 2 bisa melahirkan Jokowi Jokowi selanjutnya. Dalam artian memperoleh kemenangan menjadi Bupati OKI periode 2019-2024 nanti dan menjadi pemimpin yang selalu dirindukan masyarakat karena keberpihakannya terhadap rakyat kecil,” ucap Abdi.
Abdiyanto meminta kepada semua pendukung, relawan dan tim pemenangan untuk tetap menjunjung tinggi sportifitas dalam bersaing untuk meraih kemenangan.
Untuk itu, calon bupati OKI ini mengharapkan kepada tim, relawan, simpatisan dan seluruh elemen masyarakat dapat menunjukkan bahwa pasangan ADE adalah pasangan santun yang menginginkan Pilkada OKI bisa melahirkan proses demokrasi yang berkualitas sehingga bisa memunculkan pemimpin ideal yang diinginkan masyarakat OKI.
Pada kesempatan itu pula, Abdiyanto melakukan kampanye perdana dengan cara blusukan menyambangi rumah-rumah warga di Desa Lingkis, Kecamatan Jejawi, OKI. (abu)