KAYUAGUNG – Tiga agenda penting rapat paripurna yang rencana dilaksanakan Selasa (22/8) mulai pukul 10.00WIB berlangsung molor. Molornya rapat paripurna itu lantaran minimnya wakil rakyat OKI yang hadir.
Adapun tiga rapat paripurna yang ditunda dalam waktu yang belum ditentukan antara lain rapat paripurna VIII pembicaraan tingkat II laporan pansus terhadap pembahasan raperda inisiatif DPRD, pengambilan keputusan, penandatanganan persetujuan bersama dan pendapat akhir kepala daerah. Lalu rapat paripurna X pembicaraan tingkat II lanjutan terhadap laporan badan anggaran kebijakan umum perubahan anggaran (KUPA) dan prioritas plafon anggaran sementara perubahan (PPAS Perubahan), pengambilan keputusan dan pendapat akhir kepala daerah dan terakhir rapat paripurna IX pembicaraan tingkat II terhadap laporan pansus, pembahasan raperda usulan eksekutif, pengambilan keputusan, penandatanganan persetujuan bersama dan pendapat akhir kepala daerah.
“Ya, untuk rapat paripurna VIII pembicaraan tingkat II laporan pansus terhadap pembahasan raperda inisiatif DPRD, pengambil keputusan, penandatanganan persetujuan bersama dan pendapat akhir kepala daerah dan rapat paripurna lainnya ditunda,” kata anggota komisi I DPRD OKI A Jauhari, di DPRD OKI, Selasa (22/8).
Tertundanya rapat paripurna, masih kata dia, akan dibanmuskan kembali bersama anggota banmus lainnya. Diproyeksikan jika tidak ada halangan, rapat paripurna akan dilangsungkan pekan depan.
Pantauan dilapangan, rapat paripurna pembahasan raperda inisiatif DPRD dijadwalkan dimulai pukul 10.00WIB. Hingga pukul 12.00WIB belum kunjung dilaksanakan.
Keterlambatan pelaksanaan rapat paripurna karena harus menunggu hadirnya para anggota dewan terhormat. Hanya belasan wakil rakyat saja yang terlihat hadir menunggu pelaksanaan rapat.
Disisi lain, terlihat Bupati OKI H Iskandar, SE datang pukul 09.45WIB didampingi sejumlah kepala dinas.
Kedatangan Bupati OKI H Iskandar, SE tidak disambut langsung HM Yusuf Mekki selaku Ketua DPRD OKI lantaran belum datang.
Ketua Komisi I DPRD OKI, Rohmat Kurniawan mengaku belum hadirnya Ketua DPRD OKI lantaran masih dalam perjalanan menuju ke DPRD OKI.
“Beliau belum datang, masih dijalan,” ujar Rohmat singkat.
Alhasil, sekitar satu jam menunggu tepat pukul 11.26WIB, Bupati OKI H Iskandar, SE bersama Kajari OKI, Viva Hari Rustaman dan Wakapolres OKI, Kompol Iksan serta lainnya keluar dari ruangan kerja Ketua DPRD OKI, kemudian berlalu meninggalkan Gedung DPRD OKI.(abu)